Jatengkita.id – Salah satu hal yang masih sering terjadi pada manusia yakni sakit gigi, sakit gigi tentunya menimbulkan rasa yang sangat tidak nyaman. Hal ini karena sakit gigi tidak hanya membuat kita kesulitan untuk makan saja, namun juga dapat mempengaruhi suasana hati dan bahkan kesehatan. Berikut tips mengobati sakit gigi dengan bahan alami.
Sakit gigi bisa dikategorikan sakit gigi ringan dan parah. Sakit gigi ringan mungkin hanya menimbulkan nyeri kecil-kecilan saja dan berlangsung tidak lama.
Sedangkan jika sakit gigi sudah bertaraf parah maka rasa yang ditimbulkan akan terasa terus menerus sakit akibat merasakan nyeri berkepanjangan.
Jika sudah parah kita bahkan bisa merasakan nyeri tajam yang terjadi secara terus menerus atau hilang timbul tidak menentu sampai tak bisa makan dan bicara.
Kondisi seperti ini tentunya disebabkan oleh berbagai faktor diantaranya: gusi bengkak, gigi berlubang, abses gigi (adanya nanah di dasar gigi), gigi retak/patah, tambalan gigi lama yang rusak dan lain sebagainya.
Selain itu, gejala sakit gigi tidak hanya sekedar nyeri di bagian gigi saja.
Seringnya, kondisi seperti itu akan disertai dengan banyak gejala lain yang tidak kalah menyiksa. Karena daerah rahang dan gusi yang berdekatan dengan gigi yang terinfeksi mengalami pembengkakan.
Sakit gigi juga dapat membuat mood kita jadi berantakan, saat sedang sakit gigi kita begitu sensitif terhadap makanan manis serta suhu panas atau dingin.
Kondisi gigi yang sedang nyut-nyutan juga sering disertai dengan pusing kepala, demam, sakit telinga, sakit leher, dan mulut jadi bau tak sedap.
Kondisi seperti inilah yang membuat kita semakin tersika hingga menghambat aktivitas sehari-hari. Jika kondisinya sudah separah itu, tentunya diperlukan adanya bantuan agar sakit gigi bisa cepat hilang.
Untuk mengatasinya ada berbagai cara meredakan sakit gigi yang bisa kita coba sendiri di rumah tanpa harus pergi ke dokter.
Lantas, bagaimana tips mengobati sakit gigi yang mudah dan ampuh dengan bahan alami? Simak ulasannya berikut ini.
- Berkumur Menggunakan Air Garam Hangat
Cara ini sepertinya sudah dilakukan secara turun temurun, garam dipercaya dapat mengobati sakit gigi yang sedang kita alami.
Garam sebagai obat sakit gigi alami bisa digunakan sebagai disinfektan alami untuk mengurangi peradangan dan menyembuhkan luka di mulut.
Berkumur menggunakan air garam menjadi salah satu cara meredakan sakit gigi dengan cepat. Cara ini cukup efektif melepaskan sisa-sisa makanan yang masih ada di dalam area mulut.
Artinya bahwa berkumur menggunakan air garam juga bisa membantu membuang sisa makanan dan kotoran yang menempel di antara gigi.
Caranya cukup dengan mencampurkan ½ sendok teh garam ke dalam gelas berisi air hangat, kemudian gunakan larutan air garam tersebut sebagai obat kumur.
- Cengkih
Kemudian ada juga bahan alami berupa cengkih, cengkih bisa digunakan sebagai obat sakit gigi secara alami.
Saat sakit gigi, kita bisa meredakan gejalanya sementara menggunakan minyak cengkeh. Cengkih memiliki senyawa eugenol yang mampu menghilangkan nyeri dan ngilu saat sakit gigi.
Cara meredakan sakit gigi dengan menggunakan cengkih yakni dengan menggigit batang cengkih pada bagian yang sakit. Bisa juga dengan cara yang kedua menggunakan alternatif lain seperti menggunakan minyak cengkih di bola kapas kemudian menempelkannya pada bagian yang sakit.
Manfaat cengkeh sebagai obat alami sakit gigi tidak perlu diragukan lagi.
Tapi perlu diperhatikan, bahwa penggunaan cengkeh sebagai obat sakit gigi secara berlebihan tidak dianjurkan. Sebab penggunaan cengkeh yang terlalu sering pada gigi dapat berisiko merusak gigi serta gusi.
Baca Juga Tips Menjaga Kesehatan Gigi Agar Bersih dan Sehat
- Daun Jambu Biji Merah
Daun jambu biji disebut bisa membantu penyembuhan penyakit sakit gigi karena memiliki beberapa kandungan yang baik bagi tubuh.
Daun jambu biji sudah dipercaya sejak lama sebagai obat herbal untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan, termasuk untuk mengatasi sakit gigi.
Selain sebagai obat Demam Berdarah, Kanker, Diare, dan juga Lambung, manfaat daun jambu biji juga untuk menyembuhkan sakit gigi.
Saun jambu biji (Psidium guajava L.) telah dimanfaatkan sebagai obat herbal untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan seperti masalah gigi. Caranya cukup mudah hanya dengan merebus daun bersama air, kemudian diminum.
Daunnya ini juga bermanfaat sebagai antiradang, antimikroba, dan analgesik atau pereda nyeri.
Menggunakan daun jambu biji merah ini bisa digunakan untuk mengurangi peradangan, ngilu, dan nyeri di rongga mulut. Bisa dilakukan dengan cara mengunyah lembar daun jambu biji merah hingga airnya keluar dan oleskan pada bagian yang terasa sakit.
- Bawang Putih
Cara mengobati sakit gigi dnegan bagan alami bisa dengan bawang putih. Bawang putih mengandung senyawa dengan khasiat obat yang manjur.
Bawang putih merupakan tanaman dalam keluarga Allium (bawang merah). Ini berkerabat dekat dengan bawang bombay, bawang merah, dan daun bawang.
Bawang merupakan bahan masakan yang populer karena aromanya yang kuat dan rasanya yang lezat. Cara meredakan sakit gigi dengan bawang putih cukup mudah.
Yakni hanya dengan mengunyah bawang putih selama beberapa menit di bagian yang terasa sakit. BIsa juga bawang putih diiris tipis terlebih dulu atau dihaluskan saja kemudian ditempelkan di area gigi yang sakit.
Namun, perlu diingat agar tidak menempelkan irisan maupun pasta bawang putih di rongga mulut terlalu lama karena bisa menyebabkan luka bakar pada selaput mulut.
Penggunaan bawang putih hanya digunakan sebagai solusi sementara saja, Perlu diperhatikan juga, bahwa bawang putih memiliki beberapa kelemahan, bahkan beberapa orang mempunyai alergi terhadap bawang putih.
Oleh karena itu, bagi yang memiliki alergi tersebut, sebaiknya hindari penggunaan bawang putih sebagai obat sakit gigi dan ada baiknya beralih menggunakan obat alami lainnya.
Itulah beberapa cara alami yang bia menjadi alternatif untuk meredakan sakit gigi. Namun sebaiknya, periksakan kondisi gigimu ke dokter gigi secara rutin untuk mendapatkan penanganan dan pengobatan yang aman dan efektif.