Kabar Gembira! Dieng Culture Festival Hadir Lagi

Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Dieng Pandawa, baru saja mengumumkan akan kembali menyelenggarakan Dieng Culture Festival XIII pada 2, 3, dan 4 September 2022 mendatang.

Informasi tersebut disampaikan melalaui akun resminya di kanal Instagram @FestivalDieng2022. Kabar ini disambut gembira oleh banyak khalayak yang sudah rindu dengan gelaran festival budaya satu ini.

Foto : Pegi-pegi

Event budaya tahunan ini sebagaimana yang kita tahu, mengambil konsep perpaduan budaya dan tradisi tanah leluhur Dieng dengan budaya kontemporer masa kini. Diselingi atraksi-atraksi menarik seperti Jazz atas Awan, parade penerbangan lampion dan lain-lain, semakin menambah semarak acara budaya paling romantis ini.

Mengusung tema Return The Light, Dieng Pandawa mengumumkan garis besar serangkaian acara Dieng Culture Festival ke-13 ini. Sebelumnya Agenda tahunan ini rutin di laksanakan, namun pada tahun 2020 dan 2021 harus ditiadakan karena Pandemi Covid-19.

Foto : Asiantoday

Dalam posternya, Dieng Pandawa juga menyebutkan acara apa saja yang menjadi serangkaian Dieng Culture festival 2022 mendatang.

Berikut daftar acaranya :

  1. Aksi Dieng Bersih Lestari
  2. Festival Produk Unggulan
  3. Festival Kopi dan Seminar
  4. Pagelaran Seni Tradisi
  5. Festival Caping
  6. Pagelaran Sendratari Anak Gimbal
  7. Kirab Budaya
  8. Pencukuran Rambut Anak Gimbal
  9. Harmony Atas Awan
  10. Jazz Atas Awan
  11. Pesta Lampion
  12. Pesta Kembang Api
  13. Kongkow Budaya

Hingga hari ini, belum ada inforfmasi mengenai jadwal acara secara rinci serta pemesanan tiketnya. Melalui akun @FestivalDieng2022 Dieng Pandawa akan mengumumkan akan segera menginformasikan system penjualan tiketnya. Pantau terus ya kawan!

Sambil menunggu informasi triketnya, kamu bisa mempersiapkan diri terlebih daghulu dengan mengosongkan jadwal, menabung, dan mencari kawan untuk diajak ke sana. Sampai Jumpa di sana!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *