Sejarah Baru, Indonesia Lolos 16 Besar Piala Asia

16 Besar Piala Asia 2023
Bagan 16 Besar Piala Asia 2023 (FOTO : instagram/afcasiancup)

Jatengkita.id – Indonesia baru saja mencetak sejarah baru dalam bidang keolahragaan, Tim Nasioanal Indonesia yang berlaga di event Piala Asia 2023 untuk pertama kalinya lolos melaju ke babak 16 besar.

Sebelum ajang Piala Asia 2023, Timnas Indonesia sudah empat kali berhasil mencatatkan keikutsertaannya di ajang ini.

Catatan partisipasi itu terjadi pada edisi Piala Asia 1996 (Uni Emirat Arab), 2000 (Lebanon), 2004 (China), dan terakhir 2007 (Indonesia, Malaysia, Thailand, dan Vietnam).

RRI.co.id - Indonesia Catatkan Sejarah Lolos Babak 16 Besar Piala Asia

Selama empat kali mengikuti Piala Asia tersebut, Indonesia belum dapat memberikan prestasi yang membanggakan mengingat Indonesia selalu kalah di fase grup.

Sementara pada keikutsertaan tahun ini, Indonesia lolos ke babak 16 besar dengan predikat peringkat tiga terbaik di fase penyisihan grup bersama dengan tiga tim lainnya di grup B, C, dan E.

Kemenangan ini bermula setelah Kirgistan bermain imbang melawan Oman dengan skor 1 – 1 pada pertandingan grup F, kamis 25 Januari 2024.

Oman yang dibesut pelatih B Ivankovic ungggul cepat oleh M Al Ghassani di menit 8. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Sementara itu, Kirgistan yang dilatih S Tarkovic sempat mencetak gol di menit 48 namun dianulir wasit setelah meninjau VAR . Skor imbang 1 – 1 karena kirgistan akhirnya mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 di menit 80 lewat Joel Kojo.

Dari Grup A, Qatar dan Tajikistan menjadi juara dan runner up ke 16 besar. Kemudian dari Grup D, Australia dan Uzbekistan yang lolos. Di Grup C, Iran dan Uni Emirat Arab juga memastikan lolos, kemudian disusul Irak dan Jepang dari Grup D.

Sementara di Grup E, Bahrain dan Korea Selatan menjadi wakilnya di 16 besar. Bahrain sendiri juga baru memastikan kelolosannya pada Kamis (25/1), usai mengalahka Yordania 1-0.

Kemenangan mengantar Bahrain menjadi juara Grup E dengan 6 poin.  Sebelumnya Bahrain berjuang lewat jalur peringkat tiga terbaik bersama Indonesia.

Terakhir, Arab Saudi serta Thailand mewakili Grup F. Daftar Tim yang Lolos 16 Besar piala Asia 2023 Qatar, Tajikistan, Australia, Uzbekistan, Suriah, Iran, Uni Emirat Arab. Ada jug Palestina, Irak, Jepang, Indonesia, Bahrain, Korea Selatan, Yordania, Arab Saudi, Thailand.

Baca Juga  Keunggulan Indonesia Lawan Vietnam dalam Piala Asia 2023 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *